Sukses Jalankan Revolusi Mental, Sejumlah Pemda Mendapat Penghargaan dari Kemenko PMK

26 Oktober 2018  |  18:58 WIB
Menko PMK Puan Maharani dan sejumlah menteri berfoto bersama kepala pemerintah daerah yang berhasil melakukan inovasi dalam pelayanan publik./Bisnis-Deandra Syarizka

Bisnis.com, MANADO-- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) memberikan penghargaan kepada sejumlah pemda yang dianggap berhasil dalam menjalankan Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM).

Menko PMK Puan Maharani menyatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang berhasil melakukan inovasi dalam pelayanan publik. Pasalnya, hal tersebut merupakan salah satu implementasi dari GNRM.

"Kita apresiasi pemerintah daerah yang melakukan inovasi pelayanan publik. Pelayanan publik yang lebih baik, tepat waktu, tepat inovasi, jelas biaya dan prosedurnya tanpa pungli [pungutan liar] serta memudahkan dan nyaman bagi masyarakat," ujarnya, Jumat (26/10).

Dia menjelaskan, GNRM perlu dilakukan oleh seluruh lapisan masyarakat. Selain pemerintah pusat dan daerah, seluruh instansi kementerian/lembaga serta masyarakat pada umumnya juga harus melaksanakan revolusi mental.

Menko Puan juga mendorong setiap kementerian, lembaga, pemerintah provinsi, maupun daerah untuk menjadikan PKN Revolusi Mental ini sebagai momentum penting untuk melahirkan berbagai inovasi yang kreatif dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima. Dengan demikian, implementasi Revolusi Mental  dapat benar-benar dirasakan oleh masyarakat. 

"Revolusi mental dikatakan susah ya susah, namun kita harus berusaha untuk bisa melakukannya karena itu salah satu cara bagaimana Indonesia bisa berkompetisi dengan negara lain," tambahnya.

Berikut daftar pemerintah daerah penerima penghargaan yang telah membentuk mal pelayanan publik :
1. Wali Kota Tomohon
2. Bupati Banyuwangi
3. Wakil Wali Kota Batam
4. Wakil Bupati Karangasem
5. Kepala DPMPTSP (DKI Jakarta)
6. Kepala DPMPTSP ( Kota Surabaya )
7. Kepala DPMPTSP ( Kabupaten Bandung )
8. Kepala Bidang Perencanaam DPMPTSP ( Kota Denpasar )

Apresiasi Atas Capaian Kinerja Program Gerakan Indonesia Bersatu, Gerakan Nasional Revolusi Mental Tahun 2018:
Provinsi:
1. D.I Yogyakarta
2. Bali
3. Kalimantan Tengah

Kab/Kota:
1. Banyuasin: 
2. Muara Enim    
3. Lombok Barat
4. Belitung Timur
5. Marangin

  Artikel Terkait